Teknologi informasi dan komunikasi yang terus berkembang tidak hanya memberikan dampak positif, melainkan juga ada tantangan tersendiri bagi industri. Di mana data mudah tersebar, tidak terintegrasi, tidak ada standardisasi dan kesulitan interoperabilitas data. Oleh sebab itu, muncullah BigBox Telkom untuk mengatasi hambatan terkait pengelolaan data di Indonesia.
Layanan ini diyakini bisa menjadi solusi big data analytics untuk program Satu Data Indonesia yang dicetuskan oleh pemerintah. Diperkirakan, layanan BigBox dari Telkom ini akan menyasar instansi maupun korporasi di Indonesia.
Sebelum itu, artikel kali ini akan membahas apa itu BigBox Telkom dan apa saja fitur di dalamnya. Simak ulasannya sampai tuntas, ya!
Apa Itu BigBox Telkom?
BigBox merupakan suatu platform distribusi Big Data dan AI On-Premise Telkom Indonesia yang dapat membantu Anda mengatur teknologi terbaik untuk kebutuhan Big Data yang diperlukan. BigBox menawarkan solusi end-to-end kelas perusahaan untuk seluruh persyaratan Big Data Anda.
Dengan BigBox, implementasi Big Data yang kebanyakan orang anggap merepotkan, dijamin jadi cepat dan mudah. BigBox ini akan membantu mengevaluasi Big Data Anda dan mengubahnya menjadi wawasan yang bisa ditindaklanjuti yang relevan dengan lanskap bisnis sekarang ini.
Wawasan tersebut memungkinkan Anda untuk memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang perilaku pelanggan bisnis, mengidentifikasi tren industri, mengembangkan dan mendistribusikan produk dengan lebih efektif, memodernisasi model bisnis, serta meningkatkan efisiensi dan juga produktivitas operasional Anda.
Menggunakan BigBox Telkom sebagai penyedia implementasi Big Data Anda, maka Anda akan mendapatkan manfaat yang maksimal dari Big Data.
Fitur BigBox yang Perlu Diketahui
Telkom Indonesia meluncurkan BigBox dengan dua fitur produk yang bisa Anda terapkan berdasarkan kebutuhan dan preferensi Anda. Di antaranya:
Solusi Full Attack
BigBox adalah ekosistem yang membuat manajemen data, mulai dari akuisisi data, penyimpanan, analisis dan visualisasi jadi lebih nyaman melalui fitur terintegrasi.
Fitur tersebut ialah BigSpider dan BigAction untuk akuisisi; BigLake, BigBuilder, BigFlow dan BigEnvelope untuk penyimpanan, ETL, serta analisis; BigSearch dan BigQuery untuk visualisasi sehingga kumpulan data lebih mudah Anda pahami.
Kasus Penggunaan AI
BigBox mendukung solusi Big Data vertikal Anda melalui sederet fungsi yang didukung AI sebagai berikut:
- Neuro Linguistic Programming (NLP), gunanya untuk mengidentifikasi berbagai komponen kalimat melalui fungsi. Termasuk Named Entity Recognition (NER), Part of Speech (POS) Tagging, dan Sentiment Detection.
- Video Analytics, yang berfungsi untuk mengidentifikasi berbagai jenis objek dalam video secara real time.
- BigCognitive ID Card Identification, berguna untuk mengestrak data dari suatu gambar. Seperti foto ID dengan tingkat akurasi 95% melalui fungsi Optical Character Recognition.
- Socmed Bot Validation, untuk mengidentifikasi apakah akun media sosial merupakan orang sungguhan atau ‘bot’ melalui fungsi analisis perilaku.
Dengan fitur komprehensif di atas, BigBox Telkom memungkinkan bisnis di berbagai industri, seperti keuangan, pendidikan, perawatan kesehatan, telekomunikasi dan sebagainya untuk mengakses, mengelola serta mendapatkan manfaat yang optimal dari BigData.
Developer portal tentu sangat terbantu karena berbagai kemudahan-kemudahan yang diberikan dalam mengembangkan bisnis Anda. Yuk segera bergabung dengan BigBox dan tim digital talent Telkom Indonesia lainnya! Semoga ulasan ini bermanfaat!