Blazer memang salah satu item dalam berbusana yang sering menjadi andalan banyak orang. Selain mampu memberikan kesan tegas, blazer juga dapat menjamin penampilan semakin terlihat modis. Berbagai pilihan bahan, cutting, sampai model pun tersedia, kamu hanya perlu memilihnya sesuai dengan gayamu.
Namun, hal penting yang perlu kamu ketahui ketika memiliki fashion item ini adalah cara merawatnya. Jika ingin blazer selalui on point, maka perawatannya harus kamu lakukan dengan benar. Dalam hal ini, banyak orang yang akhirnya memilih Laundry Jakarta terbaik untuk membantu menjaga kualitas blazer kesayangan.
Lalu, bagaimana cara mencuci atau membersihkan blazer dengan baik? Mari simak ulasannya berikut ini sampai selesai agar tidak salah lagi.
Mengenali Bahan Blazer
Seperti yang kamu ketahui jika blazer tersedia dalam berbagai jenis bahan. Mulai dari drill, katun, sampai wol. Apabila kamu telah mengetahui terbuat dari bahan apa blazer yang kamu miliki, kamu perlu memahami cara merawat yang paling tepat sesuai karakter bahan.
Memperhatikan Label Petunjuk Pencucian
Umumnya, blazer mempunyai label petunjuk pencucian. Hal ini memudahkanmu untuk mengetahui cara mencuci dengan baik sehingga tidak merusak bahan blazer. Perlu kamu ingat jika ada beberapa blazer yang berlabel “dry cleaning only” sehingga kamu harus membawanya ke jasa yang menyediakan layanan dry cleaning.
Memperhatikan Cara Mencuci
Blazer merupakan salah satu jenis pakaian yang tidak boleh terlalu sering kamu cuci. Cukup semprotkan cairan khusus untuk membasmi bakteri atau kuman yang menempel pada blazer.
Namun, apabila kamu merasa blazer kesayangan sudah mulai berbau tidak sedap dan kamu bisa membawanya ke tempat laundry atau merendamnya sebentar di dalam wadah yang berisi air sabun. Bilas dan jangan mengucek terlalu keras, kemudian langsung jemur di tempat teduh.
Apabila blazer terkena noda, kamu hanya perlu mengaplikasikan detergen cair atau cairan khusus untuk menghilangkan noda pada bagian tersebut dan lap menggunakan kain basah.
Jika kamu tidak yakin bisa melakukannya sendiri, kamu bisa percayakan perawatan blazer kepada Jeeves Indonesia. Jasa laundry ini memberikan banyak pelayanan seperti dry cleaning untuk pakaian yang berkualitas tinggi.
Laundry yang berada di bawah naungan PT. Jeevesindo Gemilang ini siap merawat blazer milikmu melalui beberapa tahap dengan sangat teliti guna memastikan hasil yang memuaskan.
Jeeves Indonesia membuktikan bahwa kinerjanya sangat profesional dengan banyaknya penghargaan yang telah diraih seperti Retail Textile Cleaning Terbaik kedua di Dunia oleh CINET Global Best Practices Awards 2022 di Milan, Italia.
Yuk, jaga kualitas blazer tersayang bersama layanan Laundry Premium! Cek informasi selanjutnya dengan mengakses www.jeeves-indonesia.com. Semoga membantu.